Mata Expose

Jika Ada Pihak Instansi Pemerintahan dan Swasta Maupun Pribadi yang merasa di Rugikan oleh Oknum yang mengaku mengatasnamakan Jurnalis MEDIA MATAEXPOSE.COM Tanpa Ada Tercantum Namanya di Box Redaksi Maka Bukan Wewenang dan Tanggung Jawab Redaksi MEDIA MATAEXPOSE.COM atau Silakan Laporkan Kepada Pihak Yang Berwajib.
Kantor Imigrasi kelas 1 Banda Aceh dan Universitas Serambi Mekkah Komitmen Tingkatkan Layanan Bagi Mahasiswa Asing 

Banda aceh, mataexpise.com – Demi meningkatkan pemahaman dan kualitas pelayanan bagi mahasiswa asing, Kantor Imigrasi Kelas I Banda Aceh dan Universitas Serambi Mekkah (USM) mengadakan sharing session yang bertempat di Ruang Pasca Sarjana USM, pada hari Selasa, 28 Juni 2022.

Perwakilan dari Kantor Imigrasi Kelas I Banda Aceh yang dipimpin oleh Kepala Sub Seksi Status Keimigrasian, Ibnu Riadi, S.H., M.H, disambut langsung oleh Rektor Universitas Serambi Mekkah (USM), Dr. Teuku Abdurahman, S.H., SpN. Acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah pimpinan struktural lainnya, antara lain para Wakil Rektor, Ketua KUI, Dekan FAI, Dekan FE, dan Sekretaris KUI USM. Mahasiswa asing USM selaku target audience utama juga turut hadir dalam event tersebut.

Universitas Serambi Mekkah merupakan salah satu universitas yang sering menjadi destinasi belajar mahasiswa asing, baik sebelum dan sesudah pandemi. Saat ini, Universitas Serambi Mekkah (USM) memiliki 3 orang mahasiswa asing yang berasal dari Pattani, Thailand. Dua diantaranya sedang menuntut ilmu di Fakultas Agama Islam (FAI) sedangkan satunya lagi berkuliah di Fakultas Ekonomi (FE).

“Demi kenyamanan belajar dan tinggal di Indonesia, kami ingin menyampaikan informasi-informasi krusial secara terbuka mengenai hal-hal yang harus diperhatikan oleh penjamin dan mahasiswa asing, khususnya terkait pengurusan paspor, visa, ITAS, dan lain-lain”, ujar Bapak Ibnu Riadi, S.H., M.H.

Pemaparan dan sesi tanya jawab mengenai peraturan keimigrasian berlangsung dengan baik. Banyak informasi baru yang diperoleh dan diapresiasi oleh Bapak Rektor Universitas Serambi Mekkah (USM).

“Kami sangat mengapresiasi kunjungan ini. Informasi yang disampaikan sangat membuka pemahaman kami mengenai peraturan keimigrasian yang berlaku, sehingga kami selaku penjamin beserta mahasiswa asing dapat lebih teliti dan hati-hati dalam meminimalisir pelanggaran peraturan keimigrasian yang mungkin terjadi. Kami juga berharap koordinasi antara USM dan Kantor Imigrasi Banda Aceh dapat terus terjalin dengan baik ke depannya,” ujar Rektor USM. (HWRD)

Bagikan:
Share on facebook
Share on twitter
Share on email
Share on whatsapp